HARI AIDS SEDUNIA 2012 BERSAMA KENDARI KREATIF

Kendari Kreatif merupakan Lembaga Independen Resmi (LSM) yang Mandiri, Kreatif & Inovatif bertujuan mengembangkan dan memajukan Industri Kreatif Kota Kendari pada Khususnya dan Sulawesi Tenggara pada umumnya dengan menghimpun dan mewadahi seluruh Komunitas-Komunitas dan Pengusaha Muda Lokal membentuk sumber daya manusia yang produktif, memanfaatkan serta mengolah sumber daya alam lokal dengan memproduksi barang/jasa yang berseni & berbudaya demi pembangunan Pariwisata & Ekonomi Kreatif Indonesia sebagai kekuatan ekonomi untuk menghadapi Globalisasi (pasar bebas) serta sebagai Lembaga Sosial Kemanusiaan.

HAS (Hari AIDS Sedunia) 2012 bersama Kendari Kreatif merupakan kegiatan sosial sebagai bentuk peringatan HAS Tahun 2012 sesuai dengan SK Menkokesra No. B 19/MENKO/KESRA/I/2012 tanggal 31 Januari 2012. Tujuan pelaksanaan peringatan HAS 2012 ini adalah untuk mempercepat respon masyarakat terhadap HIV dan AIDS dengan fokus perlindungan perempuan dan perlindungan anak, mencegah infeksi baru, meningkatkan akses pengobatan dan mengurangi dampak dari AIDS dengan mengangkat tema besar “Lindungi Perempuan dan Anak dari HIV dan AIDS”.

Penyelenggara kegiatan tersebut adalah D’Reggaeneration dan Forum Komunikasi Osis (FKO) Kota Kendari yang merupakan Komunitas & Organisasi yang tergabung dalam Kendari Kreatif (KK). HAS 2012 bersama KK berbeda dengan acara peringatan HAS lainnya di Kota Kendari – Sultra dengan forum sosialisasi indoor yang hanya mencakup sebagian kecil dan tertutup karena tempat yang digunakan berkapasitas terbatas dan terkesan elegan serta kurang sosial” namun, kegiatan KK dikemas dalam bentuk fun (edutainment) education & entertainment dan bersifat terbuka untuk umum untuk semua golongan agar sosialisasi dan kampanye HIV-AIDS lebih mudah diterima, dipahami dan tepat sasaran oleh seluruh lapisan masyarakat. Bentuk kegiatan tersebut sebagai berikut :

1. Konvoi mengelilingi teluk kendari “Malam Seribu Lilin” sebagai simbolisasi STOP HIV-AIDS, yang diikuti oleh ribuan masyarakat baik pelajar SMU & SMP, Mahasiswa, Komunitas-Komunitas, para pejalan kaki, penunggu dan pengunjung cafe tenda teluk Kendari serta warga yang dilintasi ikut gabung dalam konvoi tersebut;

2. Talkshow terbuka “Stop AIDS Melalui Kesetaraan Gender Untuk Menghapus Segala Bentuk Stigma dan Diskriminasi”. Moderator Nasaruddin (Ketua Askomtiblan Kota Kendari/Mantan Aktifis HIV-AIDS) dengan Narasumber :

– Hj. Jasmurni (Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Sulawesi Tenggara)
– Laode Aris (Tim Monitoring Fatayat NU)
– Andi Aswar (Koordinator Kelompok Dukungan Sebaya (KDS) Sulawesi Tenggara;

3. Live Music Reggae & Indie Local Kendari;
4. Aksi Komunitas Kreatif (parkour, shuffle dance, break dance);
5. Pameran Produk Kreatif Sultra : Clothing Local Kendari-Sultra (Bonti t-shirt, Baju Pokea, AnacondA VS anabule.co), Karya Seni Kriya Pasir (Adham) dan WPAP Community Sultra;
6. Perform Theater & Sastra (Pembacaan Puisi);
7. Dan ditutup dengan pemutaran film HAS.

Adapun yang turut andil dalam kegiatan tersebut adalah para pelajar SMU & SMP se-Kota Kendari dalam wadah Forum Komunikasi OSIS (FKO), Mahasiswa dan komunitas-komunitas serta masyarakat umum yang sangat rentan untuk terjangkit, dengan tujuan memberikan pemahaman yang sebenarnya tentang HIV & AIDS itu mulai dari pencegahan (mawas diri), penularan dan pengobatannya serta tidak ada lagi stigma, diskriminasi dan intimidasi kepada Orang Yang Hidup Dengan HIV dan AIDS (ODHA).

Kegiatan fenomenal ini persiapannya hanya 2 (dua) minggu ucap saudara La Ode Rachmat Syahputra (Ketua Pelaksana). Tanpa sponsor dan bantuan dana dari pemda juga stakeholder yang bergerak dalam penanggulangan HIV-AIDS di Sulawesi Tenggara.

Real hasil saweran para komunitas-komunitas yang tergabung dalam Kendari Kreatif serta dana yang bersumber dari hasil penjualan permen dan panace (stiker) + brosur pengetahuan tentang HIV-AIDS yang dikemas secara kreatif ke sekolah-sekolah (SMU & SMP) dan langsung turun ke masyarakat dijalan raya (lampu merah) yang dijual dengan harga seribu rupiah kata Saudara Kaswan Didin dari Forum Komunikasi Osis Kota Kendari (Sekretaris Pelaksana) sekaligus sebagai pre event serta bentuk sosialisasi & promo kegiatan.

Kegiatan yang bersamaan dengan acara nonton bareng pertandingan sepakbola antara Malaysia VS Indonesia di AFF Cup dimana hampir diseluruh tempat hang out di Kota Kendari & sekitarnya dilaksanakan, namun HAS 2012 bersama KK menandingi nonton bareng itu, walaupun Indonesia kalah 2 – 0 dari Malaysia namun bagi pengunjung yang menghadiri kegiatan di Kendari Baai – Panggung Bertaqwa Kota Kendari (jalur tengah) menjadikan momen yang sangat berharga & bernilai.

Karena telah mendapatkan pengetahuan yang sejelas-jelasnya dari para Narasumber tentang HIV dan AIDS dengan bertanya langsung (tanya jawab), serta menikmati sajian hiburan dari para komunitas-komunitas kreatif, yang terpenting dari para pengunjung merasa menang dengan skor 3 – 1 terhadap virus HIV-AIDS!!! Antusias para pelajar, mahasiswa, komunitas dan masyarakat umum itu menandakan selama ini kurangnya kegiatan sosialisasi dan kampanye langsung kepada masyarakat yang menjadi tugas dan tanggung jawab pemerintah Kota dan Daerah Sulawesi Tenggara bersih dari HIV & AIDS tangkas saudara Daud Pemimpin D’Reggaeneration (Koordinator Pelaksana).

Hidup dengan bayangan merah
Seharusnya bayangan itu kan berwarna hitam
Kenapa bisa ya…?
Sesuatu yang aneh bin ajaib

Kemerahanmu sangat berani dan vulgar
Darimana asalmu?
Dimana sumbermu?
Kemana arah tujuanmu selanjutnya?

Datang tak diundang, pulang mau diantar
Dasar tak punya malu dan kemaluan
Kau menyusup dan merasuk
Tanpa permisi, tanpa ijin, tanpa pemberitahuan

Kau berair dan bermain dengan air
Lewat darah, mani dan asi ibu

Kumohon berhentilah memerahkan kehidupan Manusia
Jangan buat kegalauan!
Manusia sudah memiliki warna merah dalam tubuhnya
Sudah ada darah!
Tidak usah kau memerahkan lagi, lagi, lagi,,,
Menjadi virus!

Kau merusak bayangan
Kau merusak warna
Kau merusak kehidupan
Tapi kau tidak mampu membunuh Semangat!

Pita merah berbentuk V terbalik adalah senjata untuk melenyapkanmu
Perjuangan kan terus menggelora, menggelegar, menggegerkan
Hingga keseluruh dunia
Bukan hanya menghitamkan kemerahanmu
Mengembalikan warna bayangan Manusia
Tapi akan memutihkan hingga bersih dan suci

Penyakit itu sama perlakuannya
Namamu saja sok kejam dan beringas
Manusia sama dihadapan Tuhan

Tidak ada stigma!
Tidak ada diskriminasi!
Tidak ada intimidasi!

Kehidupan adalah Hak semua Manusia
Kematian bukan kau yang tentukan!

VIRUS HIV & AIDS.
Kendari Kreatif, 27 November 2012
RendraManaba.

Related posts